Kamis, 27 Oktober 2011

Pasang Windows 8 Developer Preview dengan VirtualBox

Disni menggunakan VirtualBox versi 4.1.4 yg gratis :D

1. Instal VirtualBox 
      Pertama-tama, lakukan instalasi VirtualBox. Setelah instalasi selesai, jalankan aplikasi dengan mengklik        icon VirtualBox.

2. Pilih Bahasa
      Agar tidak membingungkan ,dsini sya menggunakan tampilan bahasa indonesia. Jika ingin mengubahnya ke bahasa lain kamu bisa memilih melalui menu File > Preferensi > Bahasa.

3. Buat Konfigurasi
      Langkah pertama adalah membuat konfigurasi pada mesin virtual baru. Klik ikon baru , selanjutnya akan ditampilkan panduan berupa wizard yang akan memudahkan proses instalasi. Isi kolom dengan nama sistem operasi yang akan dibuat (Windows 8 Developer Preview), pilih kolom di bawahnya dengan tepat, lalu klik next.

4. Menentukan Memori
      Selanjutnya tentukan kapasitas memori yg akan difungsikan pada mesin virtual ini . Kamu bisa memilihnya sesuai pilihan secara default. Sebelumnya perlu diingat, usahakan kamu memiliki kapasitas memori 2 GB ke atas agar aplikasi bisa berjalan dengan lancar.

5. Harddisk Virtual
      Tentukan kapsitas harddisk yg akan digunakan . Secara default, disarankan memiliki kapasitas 20 Gb. Kamu akan mendapati dua pilihan----pilih "Create new harddisk" dan beri tanda centang pada "Star-Up Disk". Klik Next, pilih "VDI (VirtualBox Disk Image)", Klik next dan pilih "Dynamically allocated". Pilihan ini akan membuat ruang harddisk utama yg kosong. Selanjutnya buat folder untuk menyimpan virtual mesin dan juga tentukan kapasitas harddisk (pilih 20 GB). Proses konfigurasi selesai dan kamu tinggal klik Create.

6. Memulai Virtual Mesin
      Konfigurasi yg telah dibuat siap dijalankan untuk mengaktifkan mode virtual mesin. Klik mulai-----kamu bisa menutup tampilan notifikasi yg ada. Ikuti panduan yg ada dan klik next. Masukkan DVD yang berisi windows 8 Bootable, dan pilih di mana lokasi media optik yg kamu miliki. Klik Next dan Mulai, maka proses instalasi windows 8 secara virtual akan dimulai.

7. Instalasi Windows 8
      Proses Instalasi sama seperti windows 7,,lalu tunggu sampai instalasi selesai.

8. Konfigurasi Windows 8
      Setelah selesai di awal windows 8, kamu mesti melakukan konfigurasi standar seperti membuat nama user. Pada pilihan berikutnya, pilih saja "Express Settings". Saat kamu diminta memasukkan alamat e-mail, kamu bisa melewatinya dengan menekan tombol "Dont want to log on" dan pilihan "Local account". Isi nama user . Jika tidak ingin menggunakan password, kamu bisa mengkosongkan kolomnya. Dan sekali lagi windows 8 akan melakukan proses finishing.

9. Windows 8 siap
       Jika berjalan lancar maka kamu akan langsung mendapati tampilan yg berbeda dari windows 8. Melalui VirtualBox ini kamu bisa menjalankan segala fungsi dari windows 8 layaknya kamu menginstalnya secara konvensional.

10. Hapus Windows 8
        Salah satu keuntungan menggunakan mesin VirtualBox ini adalah proses instal dan uninstal yg bisa dilakukan semudah menghapus aplikasi biasa. Jika ingin menghapus Windows 8 tadi, kamu mesti melakukan shutdown Windows 8 dulu. Pada menu VirtualBox, klik kanan pada pilihan sistem operasi windows 8, dan pilih remove. Kamu bisa memilih "delete all files" jika ingin menghapus seluruh data yg telah dibuat di Windows 8..Selesai

0 komentar:

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More